Kegiatan Family Support Group Mendeteksi Penyalahguna Narkoba

Mulia,Tim agen pemulihan Gampong mulia (1/10) melakukan kegiatan family support group kepada orang tua dan keluarga agar bisa mendeteksi secara dini penyalahguna narkoba di Gampong mulia kec. Kuta alam.

Dalam kegiatan tersebut ahmad zaini (dekgam) selaku koordinator Tim agen pemulihan dan sekaligus ketua pemuda Gampong mulia menyampaikan, Narkoba akan merusak generasi muda dengan cepat bila tidak ada kepedulian dari keluarga dan lingkungan sekitar, maka dari itu Gampong mulia yang telah memiliki layanan intensive untuk menanggulangi korban penyalahguna narkoba melalui program IBM diharapkan kepada warga agar dapat melaporkan diri dan keluarga untuk dapat menjalani proses rehabilitasi agar pulih dari ketergantungan narkoba. Selain itu dek gam juga menyampaikan Gampong mulia akan terus melakukan sosialisasi bahaya penyalahguna narkoba demi mewujudkan Gampong mulia bersinar bersih dari narkoba sesuai dgn arahan dan semangat keuchik gampong mulia menjadikan gampong mulia BERSINAR (bersih narkoba)